kupu-kupu

Thursday, April 9, 2015

Wawasan Nasional


Implementasi Wawasan Nasional Nusantara
BAB V




Pada bab 5 saya akan Menjelaskan Tentang Implementasi dari Wawasan Nasional Nusantara

Seperti Yang sudah kita Pelajari Pada bab Sebelumnya wawasan Nusantara Merupakan sebuah pandang  dengan cara geopolitik Yang ada di Indonesia yang bertolak  belakang dari pemikiran  yang dikemukaan oleh (S. Sumarsono, 2005) yang terdiri dari :
a.       pemikiran filsafat Pancasila
b.      pemikiran aspek kewilayahan Indonesia
c.       aspek social dan budaya Indonesia
d.      aspek kesejarahan  yang ada di Indonesia
\
 Pancasila dijadikan  sebagai dasar dalam pengembangan Wawasan Nusantara., diman Setiap sila Pancasila menjadi dasar  pengembangan wawasan Nasional Nusantara.
Yang Dijabarkan Dalam Setiap Sila Sebagai Berikut :

Sila 1 (Ketuhanan yang Maha esa)  Wawasan Nusantara merupakan wawasan yang menghormati kebebasan setiap Pemeluk Agama.

Sila 2 (Kemanusiaan yang Adil dan Beradab)  Wawasan Nusantara merupakan wawasan yang menghormati dan menenjalankan HAM (Hak Asasi Manusia).

Sila 3 (Persatuan Indonesia) m Wawasan Nusantara merupakan wawasan yang mengutamakan kepentingan Bersama terutama Kepentingan Bangsa dan Negara.

Sila 4 (Kerakyatan yang Dipimpin oleh Hikmat Kebijaksanaan dalam Permusyawaratan/Perwakilan) Wawasan Nusantara merupakan wawasan yang dikembangkan secara musyawarah dan mufakat.

Sila 5 (Keadilan Sosial bagi Seluruh Rakyat Indonesia)  Wawasan Nusantara merupakan wawasan yang mengusahakan kesejahteraan dan kemakmuran seluruh rakyat Indonesia.

Ø  Implementasi Wawasan Nasional  Nusantara dalam Kehidupan Nasional maupun dalam kehidupan sehari –hari merupakan Penerapan Wawasan Nusantara yang harus tercermin dalam pemikiran Kita, serta pola sikap dan pola tindak yang senantiasa mendahulukan kepentingan negara baru kepentingan diri kita sendiri.

Ada beberapa macam Implementasi dalam kehidupan baik Politik,Sosial Budaya dan Pertahanan Keamanan yang dijelaskan Sebagai Berikut :

a. Implementasi kehidupan politik, adalah  untuk menciptakan iklim penyelenggaraan negara yang sehat dan dinamis, dan mewujudkan pemerintahan yang kuat secara aspiratif dan terpercaya.
b. Implementasi kehidupan Ekonomi, adalah menciptakan tatanan ekonomi yang benar-benar menjamin pemenuhan serta peningkatan kesejahteraan dan juga kemakmuran rakyat secara merata dan adil.
c. Implementasi kehidupan Sosial Budaya, adalah dengan menciptakan sikap batiniah dan lahiriah yang mengakui serta menerima dan menghormati segala bentuk perbedaan sebagai kenyataan yang hidup disekitarnya dan merupakan karunia sang pencipta.
d. Implementasi kehidupan Pertahanan Keamanan, adalah menumbuhkan kesadaran cinta tanah air dan membentuk sikap bela negara pada setiap WNI.




Referensi :
Seri diktat kuliah pend,Kewarganegaraan Univ.Gunadarma,edisi 2007

No comments:

Post a Comment